Memfitnah Sama Dengan Membunuh

  • Whatsapp

Ayat Bacaan: Yakobus 4:11-12

Kerangka Khotbah:

Read More

Dengan berbagai sebab, kita cenderung memfitnah seseorang. Sesungguhnya kita lupa bahwa lidah yang kita miliki ini dapat memberi nasehat menguatkan, tetapi juga dapat membunuh dan mencelakakan seseorang. Amsal 12:18 berkata: “Ada orang yang lancang mulutnya seperti tikaman pedang, tetapi lidah orang bijak mendatangkan kesembuhan”. Lebih lanjut Alkitab berkata:” Hidup dan mati dikuasai lidah.” (Amsal 18:21). Marilah kita melihat penyalahgunaan fungsi lidah tersebut :

1. Fitnah menyerang manusia (ayat 11)
– Karena fitnah merendahkan sesama (Matius 22:39)
– Karena fitnah sama dengan menyerang dari belakang (Lukas 17:3; 2 Tesalonika 3:15; Titus 1:13)
– Karena fitnah adalah tindakan tidak berdasarkan kasih (Amsal 15:4; Yakobus 3:8-10)

2. Fitnah menyerang firman Allah (ayat 11)
– Fitnah menyerang firman Allah karena firman Allah menganjurkan mengasihi (Yakobus 2:8)
– Fitnah menghakimi Firman Allah (Yakobus 4:11)

3. Fitnah menyerang Allah (ayat 12)
– Fitnah sama dengan menghakimi, dan menghakimi adalah hak Allah (Yakobus 4:12)
– Standar penghakiman bagi kita ditakar berdasarkan sikap penghakiman kita terhadap sesama (matius 7:1-5)
– Penghakiman kita terhadap sesama belum tentu benar (1 Korintus 4-5)

Related posts